Home » , , , » Pemberian | Penggunaan Pakan Ikan Buatan dgn Baik dan Benar

31/03/13

Pemberian | Penggunaan Pakan Ikan Buatan dgn Baik dan Benar

Pemberian | penggunaan pakan buatan untuk ikan harus dilakukan secara benar dan hati-hati supaya pertumbuhannya dapat berlangsung optimal. Dengan demikian diharapkan tidak akan terjadi pemborosan. Penggunaan pakan buatan dipengaruhi oleh faktor cara pemberiannya, frekuensi pemberian, jumlah ransum perhari, suhu air dan keadaan lingkungan.

Cara Pemberian Pakan
Untuk burayak dan benih yang masih kecil, pakan diberikan dengan menyebarkannya secara merata diseluruh permukaan air. Apabila makanan berbentuk larutan maka pemberiannya dilakukan dengan alat penyemprot (sprayer). Pakan ikan yang berbentuk tepung dan remah dapat diberikan dengan cara ditaburkan menggunakan tangan pada tempat dan waktu yg sama (tetap). Tempat pemberian pakan sebaiknya ditetapkan didekat pintu pengeluaran air agar ikan terbiasa untuk menunggu makanannya di tempat tersebut pada waktu yg telah ditentukan, selain itu sisa-sisa pakan yg tidak termakan, tidak tersebar kemudian membusuk di seluruh kolam. Pakan buatan diberikan secara berangsur-angsur sedikit demi sedikit sesuai kebiasaan makannya. Apabila kira-kira sepertiga dari jumlah ikan-ikan yg ada sudah tidak mau lagi menyambar makanan yg dilemparkan maka pemberiannya segera dihentikan.
Frekuensi Pemberian Pakan Ikan
Frekuensi pemberian pakan untuk burayak dan benih harus lebih sering dilakukan, yaitu kurang lebih 6 kali sehari. Untuk ikan-ikan besar yang pakannya sudah berbentuk pelet sebaiknya diberikan sebanyak 4 kali sehari. Tenggang waktu antara pemberian pakan yg pertama dgn yg berikutnya sekitar 2 jam dan sebaiknya dilakukan pada waktu pagi dan sore hari. Apabila pakannya hanya sebagai tambahan saja, cukup 2 kali sehari.
Jumlah Ransum Harian
Untuk burayak atau benih ikan relatif membutuhkan ransum harian lebih banyak yaitu sekitar 7% dari beratnya. Sedangkan untuk yg sudah berumur lebih dari 120 hari, dapat diberikan pelet. Jumlah ransum hariannya berkisar antara 1 - 4 % dari berat badannya.
Faktor Lingkungan
Keadaan lingkungan seperti suhu air dan kadar oksigen sangat berpengaruh terhadap pemberian pakan. Suhu air yg terlalu rendah atau terlalu tinggi mengakibatkan nafsu makan akan terganggu sehingga pakan yg diberikan banyak yg tidak termakan. Demikian pula jika kadar oksigen dalam air menurun. Dengan Pemberian | Penggunaan Pakan Ikan Buatan dgn Baik dan Benar, semoga dapat meningkatkan usaha Anda

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...